Asal Muasal Pensiun
Asal Muasal Pensiun — Sebagai "warga senior yang masih junior," saya sering menjumpai kegembiraan menjagi anggota segmen yang paling cepat tumbuhnya dalam masyarakat kita. Karena saya berusia tujuh puluh tahun, sebenarnya saya sudah pantas dikategorikan sebagai warga senior yang mapan, tetapi saya memiliki sikap yang "keliru", menurut cara pandang orang pada umumnya tentang warga senior.
Umpamanya, dengan jujur saya percaya bahwa karir saya masih ada di depan saya, ketimbang di belakang saya dan usia tujuh puluh, energi saya lebih besar daripada ketika saya berusia empat puluh lima.
Ketika Bismarck menjadi duta Jerman pada tahun 1980-an, ia amati bahwa boleh dikata musuhnya yang kuat adalah orang-orang berusia enam puluh limat tahun atau lebih tua. Ia bujuk badan legislatif Jerman untuk membuat undang-undang yang mengharuskan orang pensiun di usia enam puluh lima.
Sungguh suatu tragedi, mendorong orang pensiun padahal mereka justru berada di puncak intelek, hikmat dan pengalaman mereka! Mungkinkah itu alasannya mengapa sekali-kalinya pensiun disinggung di dalam Alkitab adalah sebagai hukuman?
Winston Churchill menginisiatifkan protes terhadap Hitler sebagai Perdana Menteri di usia enam puluh lima, dan pada ulang tahunnya yang ke delapan puluh tujuh, seorang wartawan muda berkomentar, "Sir Winston, semoga saya bisa memberikan selamat pada ulang tahun bapak yang ke seratus."
Churchill segera menjawab, "Bisa jadi. Anda tampak sehat!"
Zig Ziglar, Anda Bisa Mencapai Puncak Sukses, hlm. 135.