Michel Lotito: Pelahap Besi

manusia pemakan pesawat

Michel Lotito: Pelahap Besi — Michel Lotito memiliki selera makan yang tidak wajar. Ia gemar melahap besi. Selama 25 tahun ia telah melahap 11 sepeda, 7 kereta belanja, 1 peti besi, 1 mesin cash register, i mesin cuci, 1 televisi dan ratusan meter rantai besi.

Lotito mengatakan bahwa memang tidak mudah makan sepeda untuk pertama kali. "Saya mulai dengan bagian logamnya dan setelah itu barulah ban karetnya," kenang Lotito. "Susah sekali memakan ban itu. Logam tidak ada rasanya, tapi karet sangat tidak enak rasanya."

Namun santapannya di atas belum ada apa-apanya bila dibandingkan dengan makanan terbesarnya, sebuah pesawat Cessna. Benar! Lotito telah menelan seluruh pesawat yang memiliki berat berton-ton dan terdiri dari aluminium, baja dan karet.

Untuk menikmati 'makan besar' ini, dia memotong-motong bagianbagian pesawat tersebut hingga sebesar jarinya dan setelah itu baru memakannya setiap hari hingga habis.

Umumnya kita tentu sepakat bahwa Lotito memiliki selera makan yang tidak wajar, namun ketidakwajaran inilah yang membuatnya terkenal.

Tama Sinulingga (ed.), Jangan Mau Jadi Paku, Jadilah Palu!, hlm. 152-153.

You may like these posts

  1. To insert a code use <i rel="pre">code_here</i>
  2. To insert a quote use <b rel="quote">your_qoute</b>
  3. To insert a picture use <i rel="image">url_image_here</i>